Relasi Publik,Pohuwato-Organisasi paguyuban merebak di Indonesia. Mereka yang tergabung di dalamnya terikat kuat dengan karakter kekeluargaan yang mendarah daging
Tidak ketinggalan juga di Daerah Kabupaten Pohuwato. Sabtu,12 Februari 2022
Mahasiswa yang sekarang menempuh pendidikan di Universitas Pohuwato (UNIPO) yang berasal dari Provinsi Sulawesi Tengah ini sudah membentuk suatu wadah organisasi paguyuban dengan nama organisasi Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Sulawesi Tengah atau di singkat IPMI-SULTENG.
Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Sulawesi Tengah (IPMI-SULTENG), adalah
sebagai salah satu tempat/wadah bagi para putera-puteri daerah untuk dapat bersilahturahmi
antara sesama putra-putri daerah di dalam menimba ilmu yang dapat diamalkan guna tujuan
mendapatkan kehidupan yang lebih baik.
Rapat pembentukan ini di rangkaikan dengan MUBES Ke 1 dengan menggangkat tema “Dengan Semangat Kebersamaan Kita Wujudkan Musyawarah Organisasi Yang Demokratis Demi Kemajuan Daerah” dalam pelaksanaan mubes ini telah di tetapkan ketua terpili atas nama Nazar karim, adalah mahasiswa di Universitas Pohuwato.
Adapun tanggapan dari pembina organisasi paguyuban “Hajrul S.Pd.,
dengan terbentuknya Paguyuban Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Sulawesi Tengah (IPMI-SULTENG) bisa menjadi wadah untuk para pelajar atau pun mahasiswa Sulawesi Tengah yang menutut ilmu di bumi panua (Pohuwato).
Dengan terbentuknya organisasi ini saya selaku pembina berharap Insyaallah dengan adanya Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Sulawesi Tengah (IPMI-SULTENG) ini bisa membangun SDM Untuk Daerah, serta dapat menjaga kekompakan, solidaritas dan silahturahmi bagi para pelajar ataupun mahasiswa sehingga bisa bermanfaat bagi masyarakat maupun daerah tercinta.,”Tutupnya.(DL)
Discussion about this post